LAYAR NEWS, Makassar – DPW PKS Sulsel telah menyelesaikan uji kelayakan dan kepatutan atau Fit and Proper Tes kepaada empat bakal calon gubernur yang bakal berkontestasi dalam Pilkada Serentak 2024, pada November mendatang.
Mereka yang telah diuji yakni: Muhammad Ramdhan ‘Danny’ Pomnato; Ilham Arief Sirajuddin (IAS); Annar Sampetoding; dan Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki. Ujian digelar DPW PKS Sulsel di Makassar, pada Senin, 22 Juli 2024.
Ketua DPW PKS Sulsel, Amri Arsyid mengaku, belum dapat memastikan siapakah yang akan diusung partai dari keempat kandidat itu. “Hari Kamis (25 Juli) sudah akan ada rapat paripurna di DPP untuk mengeluarkan surat keputusan,” katanya dalam konfernsi pers usai Fit and Proper Test.
Amri menegaskan partai, hanya fokus untuk mempersiapkan rekomendasi ke kandidat 01 (bakal calon gubernur). “Sementara kami masih melihat berorientasi ke kandidat 01. Nanti dari 01 akan terlihat kemana arah koalisinya. Kita tidak punya kandidat 02 (bakal calon wakil gubernur),” ucapnya.
Lebih lanjut, Amri tidak memberikan garansi apabila ada kandidat yang langsung melobi ke DPP PKS. Sebab potensi itu tentu ada. Kendati begitu ia menjamin bahwa DPP tidak mungkin mengusulkan atau memutuskan nama yang internal DPW PKS Sulsel usulkan.
“Jadi kalau kami tidak mengusulkan, tidak ada dalam usulan kami ya tidak mungkin itu ditetapkan di SK (Surat Keputusan) karena pasti akan kembali lagi ke bawah (DPW PKS Sulsel),” bakal calon Wali Kota Makassar ini menyudahi.
Penulis: Lisana Sidqin Aliyan