LAYAR NEWS, MAKASSAR – Sebanyak 75 Mahasiswa Universitas Islam Makassar, hadir dalam Monitoring dan Supervisi Penandatanganan Penerima Program kartu Indonesia Pintar (KIP) Tahun 2022 dan Pengisian Form Pembukaan Rekening Biaya Hidup Mahasiswa di Auditorium KH Muhyiddin Zain UIM, Jum’at (21/10/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri pejabat struktural Universitas Islam Makassar diantaranya Rektor, Wakil Rektor III, Dekan Fakultas dan Wakil Dekan. Dalam kegiatan ini Nurdin Tajry selaku Wakil Rektor III mengawali sambutan dan melaporkan jumlah mahasiswa yang lulus dalam seleksi program Kartu Indonesia Pintar (KIP).
“Pertama saya mengucapkan selamat kepada anak-anakku Mahasiswa Angkatan 2022 yang sudah lulus dan menjadi penerima program KIP, mahasiswa yang lulus dalam program penerima KIP ini berjumlah 75 orang dari semua fakultas yang ada di UIM, Penerima KIP ini akan ditanggung biaya kuliahnya selama 8 semester dan diluar dari pada itu Mahasiswa Penerima KIP juga mendapat bantuan biaya hidup,” ucapnya.
Program Kartu Indonesia Pintar ini merupakan salah satu program pemerintah untuk membantu anak dari keluarga miskin atau rentan miskin melanjutkan pendidikan tinggi.
Rektor Universitas Islam Makassar, Drs. Ir. A. Majdah M. Zain, M. Si dalam Monitoringnya memberi penegasan kepada mahasiswa penerima program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Tahun 2022.
“Untuk anak-anakku yang telah menjadi penerima KIP untuk bagaimana harus mengatur waktu agar kiranya bisa selesai dalam 8 Semester atau 4 tahun, kalian juga harus memiliki potensi akademik yang baik maka manfaatkan program KIP ini dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.
Rekor Majdah juga berharap pada mahasiswa penerima KIP untuk mengatur waktu untuk tetap mengasah keterampilan, soft skill, dan potensi kepemimpinan.
“Dilain dari pada itu kalian juga harus mengatur waktu untuk mengasah keterampilan beserta soft skill yang bergabung di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan asah jiwa kepemimpinan kalian yang telah bergabung di Senat Mahasiswa di Fakultas masing-masing,” harapnya.