No menu items!
ADVERTISEMENT

885 Jemaah Haji Sulsel Belum Lunasi Bipih

Promo

ADVERTISEMENT

LAYAR.NEWS, Makassar — Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Sulsel, Ikbal Ismail menginformasikan bahwa jemaah haji yang sudah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) berjumlah 6.387 orang. 

Angka itu setara 88 persen dari 7.272 total jemaah haji Sulsel. “Masih ada sekitar 885 jemaah haji Sulsel yang belum melunasi,” ungkap Ikbal dalam siaran pers Kemenag Sulsel yang diterima, Senin, 17 Maret 2025.

Catatan itu diumumkan seiring dengan penutupan jadwal pelunasan tahap 1 pada 14 Maret. Tahun 2025 ini kata Ikbal, besaran Bipih untuk jemaah haji Sulsel senilai Rp57.670.921.

ADVERTISEMENT

Sementara untuk petugas Haji Daerah (PHD) yang sudah melunasi sebanyak 30 dari 57 orang PHD Sulsel. Bagi petugas haji daerah dan Pembimbing KBIHU biaya perjalanan ibadah hajinya sama dengan jumlah BPIH Embarkasi Makassar yakni sebesar Rp91.649.429.

“Berbeda dengan jemaah haji reguler, waktu pelunasan untuk PHD dan pembimbing KBIHU dibuka sejak tanggal 20 Maret 2025. Besaran biaya yang dibayar juga berbeda, yaitu sebesar BPIH,’ terang Ikbal.

Disamping pelunasan, lanjut Ikbal saat ini Kanwil Kemenag Sulsel juga sedang melakukan proses pengumpulan dokumen. Untuk dokumen paspor jemaah yang sudah tiba di Kanwil Kemenag Sulsel dan sudah terverifikasi sebanyak 6357 orang atau sekitar 87 persen, dan sisanya menunggu Pelunasan Tahap Kedua.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenag Sulsel, Ali Yafid mengimbau masyarakat sisa kuota yang belum digunakan akan dialihkan ke pendamping lansia, penggabungan. 

Kemudian pendamping disabilitas dan cadangan jemaah nomor urut porsi, dan pelunasannya dilakukan di tahap kedua, mulai tanggal 25 Maret sampai 17 April 2025.

“Kami mengajak masyarakat agar mempersiapkan diri untuk melakukan pelunasan biaya haji di tahap dua. Jangan sampai kuota Sulsel tidak terpenuhi,” pesan Kakanwil.

ADVERTISEMENT

Ia berpesan kepada Kepala Kemenag di daerahnya sampai ke KUA agar menempelkan daftar nama jemaah haji yang berhak lunas termasuk jemaah cadangan. Sehingga masyarakat bisa mengetahui bahwa nama mereka masuk ke dalam daftar berhak lunas.

“Saya mengimbau jajaran Kemenag kabupaten kota di Sulsel lebih giat lagi mensosialisasikan kepada calon jemaah untuk segera melunasi biaya haji sesuai tahapannya. Jika ada yang mengalami gagal sistem di tahap satu agar segera melakukannya di tahap dua ini,” Ali Yafid menyudahi.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

ADVERTISEMENT

Terkini

Ini Makna di Balik Logo Baru PSSI yang ke-95 Tahun

PSSI meluncurkan logo khusus sebagai simbol perayaan perjalanan panjang dan semangat baru
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT