No menu items!
ADVERTISEMENT

Bupati Toraja Utara Minta Pemprov Hibahkan Lahan Bangun Terminal

Promo

ADVERTISEMENT

LAYAR.NEWS, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah diminta Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang- Palimbong untuk membantu membangun terminal domestik.

“Tadi beberapa hal yang disampaikan termasuk Toraja Utara tidak ada terminal mereka minta ada 3 hektar lahan Pemprov itu bisa dihibahkan,” ungkap Nurdin, saat ditemui di Kantor Gubernur Sulsel, Selasa (29/12/2020).

Sebagai salah satu kawasan pariwisata yang ada di Sulsel, Kabupaten Torut dinilai memang perlu kelengkapan infrastruktur sebagai penunjang kebutuhan masyarakat serta pendatang nantinya.

ADVERTISEMENT

Beberapa pemulihan yang telah dilakukan Pemerintah, seperti perbaikan jalan, diharapkan menjadi peluang besar bagi Toraja Utara dalam memajukan sektor pariwisata.

“Kita berharap akan semakin banyak orang berkunjung ke Toraja bukan hanya mancanegara tapi domestik karena akses sudah bagus,” terang Nurdin.

Nurdin juga meminta kepada Bupati Torut terpilih agar terus bersinergi melanjutkan program proteksi provinsi, yaitu Toraja bebas debu, Toraja ramah turis.

ADVERTISEMENT

“Beliau luar biasa, konsepnya dia sudah menyampaikan beberapa hal dan kelihatannya beliau sangat menguasai,” ucap Nurdin, mengapresiasi kesiapan Bupati terpilih Torut terkait program tersebut.

Nurdin pun berharap, percepatan pembangunan di Kabupaten Torut bisa segera terealisasi, mengingat Bupati terpilih Torut bukan orang baru di pemerintahan.

Sebelum terpilih menjadi Bupati Torut 2020, Yohanis Bassang menjabat sebagai Wakil Bupati Mimika, Papua, periode 2014-2019.

ADVERTISEMENT

“Toraja Utara patut syukur bersyukur karena Pak Bupati ini bukan orang baru di pemerintahan karena dia pernah menjadi Pamong. Terakhir menjadi wakil bupati. Saya kira akan terjadi percepatan pembangunan di Toraja Utara karena memang beliau punya visi yang sangat bagus,” Pungkasnya.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

ADVERTISEMENT

Terkini

Seruan Kemenag: FKUB se-Indonesia Tanam Pohon Matoa, Target 5 Hingga 10 Ribu

Kemenag menyerukan FKUB di seluruh Indonesia untuk ikut dalam gerakan menanam sejuta pohon matoa.
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT