No menu items!
ADVERTISEMENT

Cara Cek Kuota dan Peminat Prodi pada UTBK-SBMPTN 2022

Promo

ADVERTISEMENT

LAYAR.NEWS – Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2022 akan dibuka dalam waktu dekat.

Pemilihan program studi (prodi) yang tepat menjadi penting saat mengikuti UTBK-SBMPTN 2022.

Memilih program studi tentunya harus penuh pertimbangan. Salah satunya dengan mencari tahu peluang untuk lulus di prodi yang dipilih dengan melihat kuota atau daya tampung serta peminatnya pada tahun sebelumnya.

ADVERTISEMENT

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menyediakan fitur untuk melihat kuota prodi SBMPTN pada laman resminya di ltmpt.ac.id. Berikut caranya seperti dikutip dari Kompas.com:

  • Buka laman ltmpt.ac.id
  • Klik menu “Daftar PTN”
  • Kemudian klik pilihan “SBMPTN”, Nanti akan muncul daftar PTN
  • Pilih PTN yang ingin dicari tahu
  • Lalu klik “Lihat Prodi” untuk melihat daya tampung 2022 dan peminat 2021 Terdapat dua pilihan prodi, yakni Saintek dan Soshum.
  • Selain daya tampung, calon mahasiswa juga bisa melihat sebaran peminat sekaligus data keketatan prodi selama lima tahun ke belakang.
  • Tersedia pula data peminat berdasarkan provinsi hingga dari luar negeri.

Adapun jadwal UTBK-SBMPTN 2022 telah diumumkan, berikut rinciannya:

  • Registrasi Akun LTMPT: 14 Februari-17 Maret 2022
  • Sosialisasi UTBK-SBMPTN: 1 Desember 2021-15 April 2022
  • Pendaftaran UTBK-SBMPTN: 23 Maret-15 April 2022
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 17-23 Mei 2022
  • Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 28 Mei-03 Juni 2022
  • Pengumuman Hasil SBMPTN: 23 Juni 2022
  • Masa Unduh Sertifikat UTBK: 25 Juni-31 Juli 2022.

Baca berikutnya: CGP dan STIK Makassar Teken Kerjasama Penguatan Tridharma Perguruan Tinggi

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

ADVERTISEMENT

Terkini

Kekalahan Lawan Australia Pengaruhi Mental Pemain Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bahrain

Kekalahan telak 5-1 dari Australia mempengaruhi mental pemain Timnas Indonesia. Manajer Timnas Indonesia, Sumardji, menegaskan
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT