LAYAR.NEWS, Makassar — Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah IV Makassar melalui akun Instagramnya, kembali mengumumkan hasil analisis dan pemantauan kondisi prakiraan cuaca di sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan, hingga tujuh hari ke depan.
“Berikut kami sampaikan peringatan dini cuaca 7 hari ke depan (tanggal 26 Agustus s/d 01 September 2024) di wilayah Sulawesi Selatan,” tulis BMKG Sulsel yang dilansir, Senin, 26 Agustus 2024.
Dari 24 kabupaten atau kota di Sulsel, sejumlah daerah yang kembali berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai dengan kilat atau petir dan angin kencang. Daerah ini diprediksi diguyur hujan pada sepekan ke depan.
Pada 26 hingga 29 Agustus, daerah berpotensi cuaca buruk meliputi Kabupaten Luwu Utara, Luwu Timur dan Enrekang. Sementara untuk 30 hingga 1 September, cuaca buruk berpotensi terjadi di Kabupaten Luwu, Luwu Utara, Tana Toraja dan Toraja Utara.
Selain itu, otoritas ini juga mengimbau masyarakat untuk tetap mewaspadai potensi angin kencang di tengah cuaca buruk yang terjadi. Potensi angin kencang ini diperkirakan terjadi di wilayah Sulsel bagian selatan.