fbpx
No menu items!
ADVERTISEMENT

Jika Terpilih, Fadli Ananda Ingin Hidupkan Kembali Kejayaan MTQ

Promo

ADVERTISEMENT

LAYAR.NEWS, MAKASSAR – Fadli Ananda bercita-cita untuk menghidupkan kembali kejayaan MTQ di Kota Makassar. Hal ini akan ia wujudkan jika diberi kepercayaan menjadi Wakil Wali Kota Makassar nantinya.

“Saya sangat ingin MTQ di Kota Makassar ini jaya seperti dulu lagi. Apalagi waktu saya kecil. Banyak nama yang sering diperbincangkan keluarga saya bahwa Makassar telah melahirkan Qori terbaik yang prestasinya hingga kancah internasional,” kata Fadli Ananda, Kamis (29/10/2020).

Tiga nama yang dimaksud adalah Ustadz Muhammadong, Ustadz Hasan Basri dan Ustadz Muhammad Ali.

ADVERTISEMENT

“Waktu itu, saya sering diceritakan betapa hebatnya tiga qori ini di bidang MTQ. Sampai pada waktu itu, saya bercita-cita ingin menjadi seperti mereka,” ungkap pemilik RS Ananda tersebut.

Ia berharap Kota Makassar dapat melahirkan qori dan qoriah yang hebat. Senada dengan harapan masyarakat Kota Makassar sendiri.

“Ini diharapkan oleh sejumlah masyarakat Kota Makassar yang sering disampaikan kepada saya ketika mengikuti shalat berjamaah. Ternyata banyak sekali orang yang merindukan pelaksanaan kegiatan MTQ seperti dulu lagi,” katanya.

ADVERTISEMENT

Menurutnya, kegiatan MTQ merupakan salah satu upaya untuk lebih mengenal quran. Bisa mendidik manusia yang cinta quran. Selain itu, MTQ juga merupakan jenis kegiatan yang memadukan ilmu, seni dan agama.

“Jika ketiganya ini sudah mewujud dalam diri masyarakat Kota Makassar, baik sebagai pribadi maupun kelompok, insya Allah Kota Makassar akan lebih baik lagi ke depannya,” pungkasnya.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ADVERTISEMENT

Terkini

Pimpinan Rumah Sakit di Makassar Jadi Tersangka Kekerasan Seksual

LAYAR.NEWS, Makassar — Polrestabes Makassar menetapkan seorang pria yang merupakan pimpinan salah satu rumah sakit di daerah ini sebagai...
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT