LAYAR.NEWS – Internet membuat Kita mudah dalam mengakses informasi. Namun, banyak orang yang menjadi ketergantungan dengan internet.
Bahkan, beberapa di antaranya sering mengidentifikasi kondisi kesehatan melalui googling internet. Ketika seseorang terpaku dengan gejala suatu penyakit yang ada di internet, hingga mereka bisa mendiagnosis diri sendiri hanya dengan bantuan internet. Kondisi tersebut dikenal dengan cyberchondria.
Kenali Lebih Dalam Tentang Cyberchondria
Melansir dari Halodoc, Cyberchondria merupakan kondisi yang terjadi ketika seseorang berpikiran berlebihan terhadap kondisi kesehatan mereka. Sehingga mereka mencoba mencari gejalanya suatu penyakit lewat internet, dan mendiagnosisnya sendiri.
Cyberchondria sendiri merupakan gabungan kata dari cyber dan chondria. Pengidap kondisi ini akan merasa gelisah bahkan depresi ketika mereka membaca di internet tentang gejala suatu penyakit yang tengah mereka alami.
Contoh, ibu yang baru melahirkan, kemudian putra atau putrinya memiliki gejala suatu penyakit. Sang Ibu kemudian mencari di internet tentang penyakit yang tengah dialami si buah hati. Kemudian mendiagnosisnya sendiri tanpa bantuan ahli.
Selain kecanduan internet untuk mendeteksi sejumlah penyakit, cyberchondria akan ditandai dengan:
Mereka akan merasa memiliki berbagai penyakit berbahaya, bahkan dapat mengancam nyawa mereka. Padahal, gejala yang dirasakan merupakan gejala ringan.
Mereka akan semakin merasa cemas dan takut terhadap kondisinya setelah membaca literatur dari internet tentang penyakit yang mereka khawatirkan. Padahal, seharusnya mereka berusaha untuk menenangkan diri dengan menemui para ahli.
Mereka sebenarnya tengah berada dalam kondisi kesehatan yang stabil. Namun, karena pikirannya sendiri, mereka membesar-besarkan suatu gejala yang tampak.
Ketika melakukan “self diagnose” hanya dengan membaca literatur di internet, semua orang akan salah mengartikan penyakit yang tengah mereka alami. Padahal, rata-rata semua penyakit akan muncul dengan gejala awal yang hampir sama. Hal terbaik yang harus dilakukan adalah menemui dokter di rumah sakit terdekat untuk mendeteksi dengan tepat perihal penyakit yang sedang kamu alami.
Nah, Cyberchondria dapat diperparah oleh kecemasan dalam diri. Untuk itu, jangan berasumsi terlalu jauh ketika menemukan serangkaian gejalanya. Lakukan juga pemeriksaan fisik dan penunjang guna mengetahui kondisi sesungguhnya.
Lebih tepat, jika mendiskusikan dengan ahlinya. Agar penyakit dapat dengan tepat didiagnosis. Serta mendapat penanganan tepat secepatnya.