fbpx
No menu items!
ADVERTISEMENT

Panitia Seleksi CPNS Panik, Seorang Bumil Alami Kontraksi

Promo

ADVERTISEMENT

Layar.news , Makassar – Seorang Ibu hamil membuat panik panitia ujian seleksi CPNS Kemenag Sulsel, Selasa (10/3) 2020.

Salah satu peserta tes, Widyastuti Rahim, adalah seorang ibu hamil (bumil).

Ia membuat panik panitia dan paramedis yang disiagakan dilokasi ujian karena tiba-tiba ia mengalami kontraksi dengan rasa perih yang tak tertahankan.

ADVERTISEMENT

Menurut Widyastuti, dokter yang menanganinya memperkirakan ia melahirkan pada 18 Maret nanti.

Baca juga:  Pemprov Mulai Susun Percepatan Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi

“Tapi kenapa setibanya disini perut saya terasa sakit sekali. Perihnya luar biasa”, ujarnya sambil meringis menahan rasa sakitnya.

Ambulance pun disiagakan mengantisipasi jika saja ia memang harus dievakuasi ke Rumah Sakit terdekat.

ADVERTISEMENT

Namun beberapa menit dimulainya ujian, kondisinya membaik dan dia bertekat untuk tetap mengikuti ujian.

“Sudah agak mendingan. Rasa sakitnya sudah redah. Insya Allah saya bisa ikut tes,” kata Widyastuti

Baca juga:  Presiden Jokowi Bakal Resmikan Bandara Buntu Kunik dan Tol Layang Makassar

Paramedis kemudian menuntunnya menaiki kursi roda dan mendorongnya menuju ruang ujian.

ADVERTISEMENT

Selama 90 menit berlangsungnya ujian, ambulance tetap disiagakan di depan Aula Mina Asrama Haji Sudiang, Makassar.

Usai ujian, tangis haru pun pecah. Wanita yang sempat ragu bisa mengikuti seleksi di kehamilan pertamanya ini ternyata mampu menembus Passing Grade (PG) yang ditetapkan.

Baca juga:  Optimis Menang, RAMAH Siap Rangkul Pendukung Paslon Lain

Ia menorehkan nilai 319 (TIU = 115 TKP = 139 dan TWK = 65).

Bumil ini bersyukur bisa meraih nilai 219 dan berharap bisa lolos pada seleksi selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan Wawancara.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ADVERTISEMENT

Terkini

Ini Jenis Kerusakan di Masjid 99 Kubah Makassar yang Segera Diperbaiki

Pemprov Sulsel akan memperbaiki sejumlah kerusakan di Masjid 99 Kubah Makassar yang dilaporkan oleh pengurus masjid.
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT