fbpx
No menu items!
ADVERTISEMENT

Pelaku Penganiayaan di Dalam Masjid Makassar Ditangkap, 3 Masih Dicari

Promo

ADVERTISEMENT

LAYAR NEWS, Makassar – Jatanras Polrestabes Makassar mengungkap pelaku pengancaman dan penganiayaan di dalam masjid saat orang tengah beribadah, salat subuh. Peristiwa itu diketahui terjadi di Masjid Nur Ilham Smansa 81, Jalan Rajawali, Kecamatan Mariso, Selasa, 19 Maret 2024.

Polisi mengidentifikasi satu pelaku utama dari empat pelaku yang ditangkap pada Selasa, malam. Pelaku utama yakni Wandi Kurniawan (22). Sementara tiga lainnya merupakan pelaku yang ikut serta. Yakni, AM (16), MZ (15), dan AMA (19). Mereka semua adalah warga Jalan Rajawali.

“Lelaki Wandi, mengakui dan membenarkan telah melakukan penganiayaan dan pengancaman menggunakan pisau terhadap korban dengan cara menarik korban pada saat melaksanakan ibadah,” tulis informasi penangkapan yang dilansir dari akun Instagram resmi Jatanras Makassar, Kamis, 21 Maret 2024.

ADVERTISEMENT

Ia juga mengakui memukul korban bagian bahu. Sedangkan MZ berdasarkan hasil introgasi petugas, diketahui berperan memberikan pisau kepada Wandi untuk mengancam korban. Sementara pelaku lain ikut memukul dan menganiaya korban bersama pelaku utama Wandi.

Pelaku juga menerangkan alasannya memukul korban. “Ada na cari cewe tiga, baru caranya bicara garatta-garattaki. Baru pigia na panggil di loronga jadi di situmi pergia majui pukulki. (Mereka) empat orang itu yang satu lari ke masjid,” Wandi. 

Lebih lanjut katanya, setelah itu, ia berjalan hendak ke rumah temannya untuk beristirahat. “Mauka pulang tidur ke rumahnya teman ku, ada lihatki (korban) di dalam masjid jadi ku majui dalam masjid (bawa) pisau. Dia pura-pura salat saja pak,” akunya.

Saat ini seluruh pelaku masih menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas jajaran Polrestabes Makassar untuk menanggung perbuatannya. Sementara polisi juga masih memburu pelaku lain yang masuk dalam DPO. Yakni Awian, Brocil dan Suneo.

ADVERTISEMENT

(Foto: istockphoto.com)

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

ADVERTISEMENT

Terkini

Mudahkan Alur Layanan Keagamaan, Kemenag Gowa Luncurkan Aplikasi Pangadakkang

LAYAR.NEWS, Gowa — Aplikasi Pelayanan Keagamaan Digital Kementerian Agama Gowa (Pangadakkang) hadir untuk memudahkan masyarakat Kabupaten Gowa mendapatkan layanan...
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT