Layar.news, Makassar – Perempuan Hanura Sulsel mendukung pasangan calon Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal-Fadli Ananda (DILAN) di Pilwali Makassar 2020.
Ketua Perempuan Hanura Sulsel, Nurbaya Hanafi berharap pemilihan Wali Kota Makassar 2020 dimenangkan oleh pasangan DILAN.
“Saya dukung penuh Dilan, selain dari partai saya (Hanura) yang mendukung, saya juga secara pribadi dukung. Mudah-mudahan Deng Ical menang dan kita akan mendukung visi misi, dan kinerjanya jika menjabat sebagai Wali Kota nanti,” pungkasnya kepada Layar.news saat mendamping Deng Ical berkampanye di Jalan Muh. Tahir Lorong 32, Rabu (21/10)2020.
Menurutnya, salah satu program andalan DILAN yang menyentuh kalangan masyarakat bawah adalah bapak asuh. Dimana setiap warga miskin wajib memiliki bapak asuh.
Bapak Asuh dalam hal ini yakni pejabat pemerintahan yang akan diberi tanggung jawab untuk membantu masyarakat miskin.
“Kita bisa melihat banyak anak-anak yang terlantar, orang miskin yang akhirnya banyak di jalanan, anak muda jadi pak ogah itu karena tidak adanya lapangan pekerjaan. Jika DILAN terpilih nanti, insyallah semua itu akan dipersempit sehingga tidak ada lagi anak-anak kita yang turun ke jalan cari uang, ini juga jadi program andalan kita,” ungkap Deng Kebo panggilan akrabnya.
Ia juga menuturkan, program koneksi internet gratis di setiap RT yang dicanangkan DILAN ini sangat membantu masyarakat, apa lagi di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.
“Sekarang ini, selama covid 19 banyak ibu-ibu mengeluhkan kuota untuk anaknya belajar. Sekarang programnya Deng Ical ada wifi untuk setiap RT dan ini masyarakat sangat membutuhkan wifi gratis,” tuturnya.
Sosok Deng Ical di mata dia, sebagai orang yang sederhana. Di masa jabatanya sebagai Wakil Wali Kota Makassar periode 2014-2018, Deng Ical dinilai tidak pernah memperlihatkan diri layaknya sebagai seorang pejabat.
“Deng ical itu sangat sederhana dia itu bukan anak pejabat bukan orang kaya tetapi dia pintar dan orangnya sederhana. Bukan karena jabatanya kita hormati tetapi kesantunannya, agama dan ramahnya beliau kami hormati kepada masyarakat,”pungkasnya.