LAYAR NEWS, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan segera launching All New Honda BeAT series terbaru di Maluku City Mall Ambon pada Sabtu dan Minggu (13-14/7/2024).
Launching series terbaru ini akan berlangsung meriah dengan beragam aktivasi, mulai dari Sales exhibition, Servis Murah, sampai Riding Test. Selain itu, Astra Motor Sulawesi Selatan juga menyelenggarakan BeAT Competition, mulai dari Beatle Dance, Band Competition, School Competition, sampai Mobile Legend.
Marketing Manager Sulawesi Tenggara dan Ambon (Sultrabon), Adrian Arlim menuturkan, launching series terbaru di Maluku City Mall Ambon akan semakin meriah dengan penampilan musisi ternama, yakni Jaz Hayat, Willy Sopacua, dan Kenza Trona.
“Ini menjadi salah satu ruang dan komitmen kami untuk mendekatkan sepeda motor All New Honda BeAT series terbaru kepada masyarakat, khususnya di Ambon,” kata Adrian.
Adrian pun mengajak masyarakat Ambon dan sekitarnya untuk menghadiri seluruh rangkaian acara yang Astra Motor Sulawesi Selatan hadirkan.
“Tentu kami mengajak kepada semua masyarakat, khususnya yang berada di Ambon dan sekitarnya untuk datang, memeriahkan, dan menikmati,” tuturnya.
All New Honda BeAT series terbaru sendiri memiliki sentuhan desain compact terbaru dan fitur yang canggih, seperti smart key dan alarm yang akan menambah kenyamanan berkendara sehari-hari.
Sebagai skutik terlaris di Indonesia, perubahan All New Honda BeAT akan membuat generasi muda semakin yakin dan percaya untuk menjadi pilihan transportasi favoritnya dalam perjalanan menyenangkan bersama teman dan keluarga.