LAYAR.NEWS, Makassar — Hujan deras yang mengguyur Kota Makassar, Sulawesi Selatan, dan sekitarnya lebih dari 12 jam, menyebabkan banjir sejak Minggu, 15 Desember hingga hari ini, Senin, 16 Desember 2024.
Banjir juga menggenangi sejumlah ruas jalan protokol. Berdasarkan pantauan, sejumlah kendaraan yang nekat menerobos genangan banjir di badan jalan mengalami mogok. Selain itu banjir juga mengakibatkan kemacetan panjang.
Adapun sejumlah ruas jalan protokol yang terendam banjir tersebut diantaranya, Jalan Hertasning, Jalan Andi Pangeran Pettarani, Jalan Paccerakkang, Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Sulawesi dan Jalan Ujung Pandang Baru.
Di Jalan Andi Pangeran Pettarani banjir ini bervariasi, mulai dari betis orang dewasa hingga lutut. Satuan Unit Lalu Lintas Polrestabes Kota Makassar, dikerahkan untuk mengatur lalu lintas agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di badan jalan yang terendam banjir.
Kasat Lantas Polrestabes Makassar, AKP Mahrus Ibrahim mengatakan, arus lalu lintas mengalami peningkatan karena semua kendaraan merapat ke tengah. Sebab di pinggir jalan genangan air lebih tinggi.
Apalagi menurutnya, ketinggian air mencapai betis orang dewasa. “Untuk mengurai kemacetan, kita tempatkan personil di Jalan Pettarani di depan Kantor Pos, kemudian di depan kampus UNM,” ungkapnya.
Saat ini, hujan dengan intensitas ringan, sedang hingga lebat, masih terus melanda wilayah Kota Makassar, Sulawesi Selatan dan sekitarnya.