fbpx
No menu items!
ADVERTISEMENT

Sering Membludak, PD Parkir Turunkan Tim Benahi Parkiran Depan Pasar Segar

Promo

ADVERTISEMENT

Layar.news, Makassar – Humas PD Parkir Raya Makassar, Asrul mengatakan bahwa pihaknya telah menurunkan tim untuk membenahi masalah perparkiran di sisi jalan pengayoman.

“Kita sudah evaluasi minggu terakhir ini. Memang setiap hari Sabtu-minggu itu intensitas pengunjung ramai, kita sudah libatkan pegawai sendiri dari tim kami untuk membantu merapikan di sana, mengatur kendaraan supaya tidak keluar dari badan jalan,” ujarnya kepada Layar.news, Kamis (22/10) 2020.

ADVERTISEMENT

Parkir kendaraan motor mulai membludak saat hari weekend, sehingga jukir pasar segar kewalahan mengelolanya.

Baca juga:  Polda Selidiki Penyebab Banjir Masamba, Diduga Akibat Pembalakan Hutan

“Pada saat weekend itukan membludak di sana kebetulan jukir disaat itu kewalahan mengelola sendiri,” terangnya.

Asrul mengaku, sudah melakukan dialog dengan pihak pengembang PT Pasar Segar agar mencari lahan parkir untuk maminimalisir kepadatan kendaraan.

ADVERTISEMENT

“Kemarin kami sempat berdialog dengan manajemen pasar segar mereka sementara mengkaji dan mencari tempat yang persentatif untuk menunjang tempat usahanya. Kita juga desak untuk mempercepat lahan parkir,” tuturnya.

Sebelumnya, Anggota Komisi A Bidang Hukum dan pemerintahan DPRD Kota Makassar, Kasrudi mempermasalahkan lahan parkir di area Pasar Segar yang dianggap memakan bahu jalan.

ADVERTISEMENT
Baca juga:  PKK Makassar Beri Pelatihan Pemanfaatan Lahan Pekarangan

Anggota Komisi A DPRD Makassar, Kasrudi mengatakan, area parkir di pasar segar selalu padat sehingga menyebabkan kemacetan.

“Kami minta parkir sampai di bahu jalan itu perlu diperhatikan itu sudah gunakan bahu jalan untuk lahan parkir. Ini harus jadi perhatian pihak pengembang PT Pasar Segar walaupun bukan ranahnya. Supaya ada solusi,” ujar Kasrudi.

Kasrudi minta pengembang PT Pasar segar, supaya memperhatikan permasalah parkir di wilayahnya untuk menghindari kemacetan.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ADVERTISEMENT

Terkini

Pj Gubernur Sulsel Ajak ASN Atasi Kemiskinan Ekstrim dan Stunting 

Sulsel banyak melahirkan SDM yang memberikan pendapat, tapi kurang memberikan pendapatan untuk mengembangkan pertumbuhan ekonomi di Sulsel. 
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT