LAYAR NEWS, MAKASSAR – Siloam Hospital Makassar resmi membuka tiga klaster baru Poli Eksekutif, Kamis (08/08/2024).
Peresmian ini diadakan di lantai 2 gedung Siloam Hospital, dan dipimpin oleh Direktur Siloam Hospital Makassar, dr. Niken Novitasari.
Dalam acara peluncuran tersebut, dr. Niken memperkenalkan tiga klaster Poli Eksekutif yang baru, yaitu klaster khusus obgyn pediatri, klaster non-bedah, dan klaster bedah serta gigi. Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita pada setiap klaster, yang kemudian dilanjutkan dengan tur fasilitas oleh dr. Niken bersama Prof. Irawan Yusuf.
Poli Eksekutif ini menawarkan layanan One Stop Service (OSS), yang memungkinkan seluruh proses registrasi, pemeriksaan, hingga tindakan medis dilakukan di satu lokasi.
“Dengan sistem ini, pasien dapat melakukan semua proses di sini, mulai dari pendaftaran, pemeriksaan, hingga pembayaran, tanpa harus berpindah tempat,” jelas dr. Niken.
Jumlah dokter yang melayani di Poli Eksekutif sama dengan yang melayani di poli reguler, namun dengan fasilitas yang lebih efisien.
Salah satu keunggulan dari poli eksekutif ini adalah tersedianya ruang tindakan khusus dalam setiap klaster, seperti ruang USG 4D di klaster obgyn, atau ruang tindakan bedah untuk ganti perban dan jahitan.
Siloam Hospital Makassar memang menjadi rujukan utama bagi pasien di Makassar, dengan jumlah pasien yang terus meningkat setiap harinya.
Kehadiran poli eksekutif ini diharapkan dapat menjadi solusi untuk memberikan pelayanan kesehatan yang lebih luas dan nyaman bagi masyarakat.
“Tantangan terbesar kami adalah memberikan pelayanan yang maksimal,” ujar dr. Niken. Ia juga menekankan bahwa seluruh tim di Siloam Hospital Makassar, mulai dari dokter, staf, hingga satpam, harus memberikan pelayanan prima kepada setiap pasien.
Dengan adanya poli eksekutif ini, dr. Niken berharap masyarakat dapat merasakan kenyamanan yang lebih baik dan memberikan rekomendasi positif kepada keluarga dan teman.
Kini, Poli Eksekutif di Siloam Hospital Makassar telah siap melayani masyarakat dengan fasilitas dan pelayanan yang optimal.