fbpx
No menu items!
ADVERTISEMENT

FPI Tolak Revisi Perda Terkait Minuman Beralkohol

Promo

ADVERTISEMENT

Layar.news, Makassar – Front Pembela Islam Sulsel (FPI) tolak adanya revisi peraturan daerah (Perda) No 04 Tahun 2014. Perda tersebut membahas tentang Pengawasan dan Pengendalian Pengadaan,Peredaran dan Penjual Minuman Beralkohol

FPI tolak revisi dengan melakukan aksi demo di depan gedung DPRD kota Makassar, Jumat (11/9)2020. Sekretaris DPD FPI Sulsel, Sayful AL-Ayubbi mengatakan, aksi tersebut terkait dengan adanya rencana revisi terhadap perda Kota Makassar No.04 tahun 2014.

Baca juga:  Kontra Aturan Pengeras Suara Masjid, MUI Sulsel: Perlu Sosialisasi Bijak

Yang menurutnya, melalui revisi tersebut akan ada upaya untuk memasukkan aturan penjualan minuman beralkohol secara online.

ADVERTISEMENT

“Kami secara tegas menolak rencana revisi perda. Revisi perda nantinya akan memungkinkan adanya penjualan minuman beralkohol secara online. Hal ini akan semakin menyulitkan kontrol peredaran minuman beralkohol,” ujarnya.

“AlhamduliLLAH kami mendapat kabar bahwa dalam rapat paripurna tadi sore usulan tersebut ditolak oleh sebagian besar anggota dewan,” lanjutnya.

Baca juga:  107 WNA Peserta Ijtima Dunia Sudah Pulang, Sisa 350!

Sementara, anggota DPRD kota Makassar, Syamsudin Raga yang menerima aspira tersebut menegaskan bahwa dirinya juga tak sependapat dengan adanya rancangan perda minol tersebut.

ADVERTISEMENT

Ia beralasan bahwa perda yang ada sekarang sudah cukup baik, sehingga tak perlu lagi dilakukan revisi.

“Secara pribadi maupun lembaga dari partai Perindo menganggap bahwa itu tidak logis. Selama ini banyak terjadi peristiwa akibat minuman keras,” ujarnya di depan demonstrasi, Jumat (11/9)2020.

Baca juga:  Santapan Hijau Ala HELper Indonesia dan Celebes Volunteer Action

Ia mengatan bahwa hadirnya ormas seperti FPI menjadi kontrol sosial agar peredaran minol ini tidak sampai menjangkit generasi remaja Makassar.

ADVERTISEMENT

“Saya menolak keras, saya rasa teman-teman dari ormas ini betul. Tindakan ini bagian dari antisipasi bagi remaja kedepannya,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ADVERTISEMENT

Terkini

Panwascam Berpengalaman di Pemilu Jadi Prioritas di Pilkada Serentak 2024 Sulsel

Bawaslu Sulsel berkomitmen untuk memprioritaskan Panwascam berpengalaman dalam Pemilu Februari untuk Pilkada Serentak 2024.
ADVERTISEMENT

Populer

Berita Terkait

ADVERTISEMENT